Visi dan Misi
Visi Program Studi ilmu Lingkungan
Menjadi program studi yang unggul di Indonesia menghasilkan SDM cerdas komprehensif dalam bidang ilmu pengelolaan lingkungan wilayah pedesaan, pesisir dan pulau-pulau kecil pada tahun 2023”
Misi Program Studi ilmu Lingkungan
- Menyelenggarakan pendidikan di bidang Ilmu Lingkungan yang bemutu untuk menghasilkan lulusan yang unggul, bermartabat, berkarakter kewirausahaan dan berwawasan ekologis.
- Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian dalam bidang lingkungan dengan memanfaatkan teknologi yang berorientasi publikasi pada jurnal internasional dan perolehan hak paten/HaKI.
- Mengembangkan budaya kecendekiawanan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbasis hasil riset dalam bidang Ilmu Lingkungan bagi kesejahteraan institusi, masyarakat dan kemajuan IPTEK.
- Menguatkan sistem tata kelola yang berorientasi pada pencapaian sasaran mutu dan profesionalisme.
- Memperluas jejaring kemitraan (networking) dengan berbagai perguruan tinggi, lembaga pemerintah dan non pemerintah, pelaku usaha berskala nasional dan internasional.
- Mengembangkan dan menjaga nilai-nilai etika akademis dan profesi serta citra UHO dalam bermasyarakat.
Tujuan penyelenggaraan pendidikan sarjana pada Program Studi Ilmu Lingkungan FHIL-UHO:
- Menghasilkan mahasiswa dan lulusan yang berbudi luhur, kompeten, trampil, berwawasan lingkungan berbasis ekologi, berwawasan kebangsaan dan mampu bersaing secara global
- Menghasilkan penelitian yang memberikan kontribusi bagi kemajuan ilmu lingkungan secara umum dan dapat diterapkan untuk kemajuan masyarakat secara luas.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki sikap dan kemampuan profesional dalam menerapkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi pengelolaan lingkungan hidup
- Memberikan layanan prima kepada civitas akademika, alumni dan stakeholder
- Menghasilkan dan mengembangkan kerjasama kemitraan yang saling menguntungkan di bidang lingkungan pada tingkat nasional dan internasional
- Menghasilkan sumberdaya manusia yang menjunjung tinggi nilai-nilai etika dan profesi dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara.